KEGIATAN NONTON FILM G30 SPKI

NONTON FILM G 30SPKI
 
Kegiatan nonton gerakan 30 September di SDN Panulisan Timur 02 dilaksanakan setiap tahunnya. Kegiantan ini dilaksanakan untuk memberikan pengetahuan bagi siswa tentang sejarah masa lalu. Siswa diharapkan setelah menonton film ini menjadi lebih peka dan mencintai Negara Kesatuan Republik Indonesia. 
 
Sejarah G30S
Sejarah G30s bertujuan untuk menggulingkan pemerintahan Presiden Soekarno dan mengubah negara Indonesia menjadi negara komunis.  Beberapa pejabat tinggi Negara Indonesia banyak yang menjadi korban dalam peristiwa G30S ini, diantaranya yaitu:
1.    Panglima Angkatan Darat Letjen TNI Ahmad Yani,
2.    Mayjen TNI R. Suprapto
3.    Mayjen TNI M.T. Haryono
4.    Mayjen TNI Siswondo Parman
5.    Brigjen TNI DI Panjaitan
6.    Brigjen TNI Sutoyo Siswomiharjo
7.    Letnan Pierre Tendean
 
Latar belakang G30S
Latar belakang dari Peristiwa ini yaitu Partai Komunis Indonesia merupakan partai Komunis terbesar di dunia. PKI memiliki jumlah pendukung dan anggotanya lebih dari 20.000 orang. Mereka mencoba untuk memberontak pemerintah indonesia dengan merampas tanah, kebun, dan hasil panen para petani yang merupakan hak milik negara. 20 tahun setelah Indonesia Merdeka yaitu pada tanggal 30 September 1965 PKI sudah menjadi tersangka menjadi dalang pembunuhan 7 Jendral Militer Indonesia. Pembunuhan Jenral Militer ini karena PKI takut terjatuhnya posisi mereka sebagai ujung tanduk presiden. Cara PKI sangat bertentangan sekali dengan Ideologi Negara Indonesia. Sesudah mereka membunuh para Jendral Militer, mereka masukan kedalam lubang sumur (Lubang Buaya). Setelah peristiwa ini yaitu 3 Oktober 1965 dibawah pimpinan Jendral Soeharto berhasil menemukan mayat ketujuh jendral tersebut dan memberantas para pelaku. Dan pada tanggal 5 Oktober 1965 mayat yang ada di lubang buaya sudah makamkan di Makam Pahlawan Kalibata Jakarta Selatan.
 
BACA JUGA :
 
Kegiatan Nonton Film G30S ini diharapkan supaya siswa dapat mengetahui sejarah kelam bangsa Indonesia yang dahulu dijajah oleh para komunis yang ingin merebut Negara Indonesia menjadi Negara Komunis. Semoga dengan menonton film ini siswa lebih dapat mencintai Negara Indonesia dan paham akan sejarah masa lalu Bangsa ini.

Subscribe to receive free email updates: